Statemen Adhie Massardi Kena Sentil, Teddy Gusnaidi : Demi Kemaslahatan Bangsa, Jokowi Cawe-cawe! Tidak Melanggar Konstitusi

by -944 views

Jakarta – Pernyataan mantan Jubir Gus Dur Adhie Massardi yang kerap mengkritisi kebijakan Presiden Jokowi termasuk soroti isu cawe-cawe di Pemilu 2024 mendapatkan tanggapan menohok dari politisi ini.

Juru Bicara Partai Garuda, Teddy Gusnaidi kembali buka suara terkait serangan kelompok oposisi termasuk mantan aktivis Gerakan Indonesia Bersih (GIB) ini kepada Presiden Jokowi. Apalagi, menuduh Presiden Jokowi tidak netral.

Teddy pun tak setuju dengan hal tersebut, justru menurutnya hal tersebut memang seharusnya dilakukan oleh pejabat negara nomor satu itu.

Dirinya mengatakan bahwa sebagai seorang kepala negara, Jokowi memang harus ikut cawe-cawe demi masa depan yang cerah di Indonesia.

“Partai Garuda mengatakan bahwa Presiden Jokowi wajib cawe-cawe untuk kemaslahatan bangsa dan tidak ada hal yang dilanggar berdasarkan konstitusi, malah wajib. Presiden @jokowi pun mengatakan hal yang sama,” cuitnya seperti yang dikutip dari Twitter @TeddGus, Selasa (30/05/2023).

Elite politikus ini mengatakan hal tersebut tak melanggar konstitusi, dirinya juga mengungkit belum ada yang bisa menunjukkan bukti hal itu merupakan kesalahan besar.

“Sampai detik ini, tidak ada yang bisa menunjukkan ada pelanggaran jika Jokowi cawe-cawe di Pilpres 2024,” pungkasnya dalam media sosial.

Direktur Pemberitaan MNC Group, Prabu Revolusi menyampaikan bahwa di dalam pertemuan forum pimpinan redaksi yang berlangsung di Istana Negara Jakarta, Presiden Joko Widodo mengaku bakal cawe-cawe atau ikut campur di dalam urusan menentukan arah Indonesia ke depan.

Tujuan dari cawe-cawe yang ia maksud adalah, Presiden Jokowi ingin agar pembangunan nasional yang dilakukan dirinya selama menjabat sebagai Kepala Negara bisa dilanjutkan oleh pemerintahan selanjutnya.

“Sebagai kepala negara, beliau berhak untuk dalam tanda kutip, cawe-cawe. Kenapa, karena untuk memastikan kalau program-program yang sudah berjalan saat ini itu akan bisa berlanjut,” kata Prabu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *