Pusaka Kaltara Jaga Keamanan Jelang Pemilu 2024, Serahkan Senpi Rakitan ke Polda Kaltara

by -435 views

TARAKAN – Warga secara sukarela menyerahkan senjata api (senpi) rakitan kepada Kepolisian Daerah (Polda) Kalimantan Utara (Kaltara), Minggu (12/11). Sebanyak 3 pucuk senpi rakitan ini diserahkan langsung Panglima DPW Pusaka Kaltara di Tarakan.

Panglima DPW Pusaka Kaltara, Lukman Suntung mengatakan pihaknya secara sukarela menyerahkan senpi rakitan untuk menyampaikan dukungan Pusaka kepada Polda Kaltara untuk menjaga keamanan dan ketertiban, terutama menjelang Pemilu tahun depan.

“Saya serahkan senpi ini kepada Polda Kaltara untuk memberikan dukungan sepenuhnya langkah kepolisian dalam menjaga kondusifitas di Kaltara, terutama menjelang pelaksanaan Pemilu Tahun 2024,” ujarnya, ditemui usai menyerahkan senpi.

Lukman berharap dengan penyerahan senpi yang dilakukan mewakili DPW Pusaka Kaltara, sekaligus bisa memudahkan tugas Kapolda Kaltara untuk dapat terus menciptakan situasi keamanan dan masyarakat bisa menjalankan aktifitasnya.

“Kami berharap senpi yang kami serahkan mewakili DPW Pusaka Tarakan ini bisa membuat Kapolda Kaltara, Irjen Pol Daniel Adityajaya dan jajarannya dapat terus menciptakan situasi keamanan di masyarakat yang aman dan damai,” tuturnya.

Lukman menerangkan senpi rakitan yang diserahkan terdiri dari dua pucuk laras panjang dan satu pucuk jenis pistol. Dengan langkah yang dilakukan DPW Pusaka Kaltara ini diharapkan juga bisa memberikan contoh kepada masyarakat yang masih memiliki senpi rakitan untuk segera menyerahkan ke Polda Kaltara.
Selain itu, ia mengajak masyarakat juga turut serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di Kaltara. Hal ini juga sebagai dukungan agar Pemilu bisa berjalan aman dan tidak ada permasalahan keamanan selama pelaksanaan kegiatan Pemilu tahun depan.

“Bersama menjaga keamanan dan kondusifitas di Kaltara, terutama di Tarakan. Dukung penuh Polda Kaltara untuk bisa menciptakan situasi yang aman dan terkendali,” tegasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *