Ketum Rampai Nusantara Instruksikan Pemenangan Denny Cagur & Seluruh Kader yang Berkompetisi di Pileg 2024

by -642 views

Jakarta – Bertepatan dengan momentum Hari Kelahiran Pancasila (1 Juni/2024), secara resmi komedian Denny Cagur mengumumkan dirinya sebagai Bacaleg DPR RI daerah pemilihan Jawa Barat 2 meliputi Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat lewat akun ig resminya. Pengumuman tersebut juga disertakan tiga foto Denny Cagur mengenakan kemeja berlambangkan banteng yang merupakan logo PDIP.

Posting foto tersebut menyertakan teks :
“Bismillahirrahmanirrahim. Mohon doa restu. Terima kasih. Bacaleg DPR RI Denny Cagur. Dapil Jawa Barat 2. Kab. Bandung dan Kab. Bandung Barat.” tulis akun Instagram @dennycagur.

Postingan Denny Cagur menuai pro dan kontra dan follower dan netizen. Beragam media online merilis beritanya. Mempertanyakan kemampuan Denny dengan latar artis yang turun ke gelanggang politik. Jauh sebelumnya, banyak publik belum mengetahui bahwa Denny Cagur sebenarnya merupakan Wakil Ketua Umum organisasi Rampai Nusantara besutan Mardiansyah yang dikenal sebagai aktivis 98. Dan saat ini Rampai Nusantara telah berdiri di 34 provinsi beserta Kabupaten/Kota di seluruh Indonesia.

Merespon keraguan publik terhadap Denny Cagur, Mardiansyah (Ketua Umum Rampai Nusantara) mendorong seluruh kadernya untuk turut bekerja keras menyukseskan Denny yang merupakan kader utama Rampai Nusantara dan juga seluruh kader yang maju sebagai calon legislatif di pemilu 2024 baik DPR RI maupun DPRD tingkat propinsi dan Kab Kota, seperti Ketua RN Propinsi Riau saudara Rusdi Nur Caleg untuk DPR RI Dapil Riau II dan juga tingkat DPRD yakni saudara Hendra pengurus nasional Rampai Nusantara di dapil Jawa barat dan kader lainnya yang tak bisa disebutkan satu persatu karena cukup banyak tersebar diseluruh Indonesia.

“Saya telah mengintruksikan Kepada seluruh kader Rampai Nusantara khususnya yang di Jawa Barat untuk terus mengawal dan bekerja keras mensukseskan Denny Cagur. Marwah organisasi Rampai Nusantara yang melekat pada sosok Denny Cagur tentu harus dijaga. Rampai Nusantara sangat mengetahui benar kapasitas Denny. Meski komedian, Denny Cagur itu sarjana pendidikan universitas negeri dan juga aktivis 98 yang di masa reformasi dulu itu dia pun ikut berkontribusi secara aktif turun ke jalan untuk aksi demonstrasi saat itu.” tulis Mardiansyah dalam pesan singkatnya, Jumat (2/6/2023).

Mardiansyah juga yakin Denny dapat memahami secara cepat dinamika politik dan persoalan sosial.

“Saya dapat katakan kalo denny itu Cerdas dan bukan kaleng-kaleng ya.” tegas Mardiansyah.

Ia berkomitmen mengajak kader Rampai Nusantara untuk bertarung secara sportif dalam kontestasi pemilu legislatif tahun depan. Apalagi dari banyak kader dan partai yang berbeda. Ia menghimbau agar tetap kompak untuk semangat pemenangan.

“Selain itu, Kader Rampai Nusantara yang bertarung dalam kontestasi pileg 2024 cukup banyak dan hampir merata di seluruh Propinsi dari mulai DPR RI sampai DPRD tingkat I dan II dengan berbagai macam partai. Karena itu saya pun meminta semua kader di masing-masing wilayah untuk memperjuangkan secara maksimal dengan penuh semangat juang sampai semua kader dapat memenangkan pertarungan nya dan saya beserta pengurus Dewan Eksekutif Nasional akan mendukung penuh langkah perjuangan seluruh kader Rampai Nusantara.” tutup Mardiansyah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *