GPI Jakarta Raya Dukung Kinerja Polri, Siap Bersinergi Jaga Harkamtibmas

by -30,122 views

Jakarta – Ketua Gerakan Pemuda Islam (GPI) Jakarta Raya Sdr.Sifrans Souwakil menyatakan mendukung Polri dalam tugas menjaga Harkamtibmas dan siap bersinergi dengan Polri. Terlebih, saat ini ia mengatakan kepercayaan publik yang meningkat kepada Polri tidak terlepas dari kerja keras Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

“Khususnya kami mengapresiasi kinerja Polri dalam menangani arus mudik dan arus balik Lebaran 2023 yang aman dan lancar.” tegas Sifrans, (30/4/2023).

“Saya melihat sosok Kapolri Listyo Sigit sebagai pimpinan polisi yang menyerap aspirasi, cepat tanggap dan humanis.” sambungnya.

Gerakan Pemuda Islam (GPI) lahir bukanlah tanpa alasan, nama itu dipilih dari sebuah hasil dari perdebatan dan diskusi yang sangat mendalam. Baik dari aspek filosofis maupun sosiologis serta menyesuaikan kondisi bangsa dan negara yang waktu itu memang masih sangat genting dan carut-marut. Arti dan maksud dari nama Gerakan Pemuda Islam adalah karena sifatnya yang akan selalu bergerak dan bermetamorfosa menuju kearah perbaikan dan kemajuan sesuai dengan sifat pemuda yang dinamis, lincah, cekatan, siap berkorban, dan tidak lamban.

Pemuda, karena organisasi ini didirikan dan dibentuk untuk menjadi tempat serta wadah bernaung bagi para pemuda sebagai bunga bangsa Islam karena untuk menjadi tempat serta wadah bernaung bagi para pemuda Islam.

“Siap berjuang dengan azas dan dasar ke-Islam-an, dalam mencari ridho Allah dan ikut mempertahankan kedaulatan serta bersinergi dengan Polri dalam menjaga Harkamtibmas.” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *