Serunya Magang Profesi, Siswa SD Muhammadiyah 5 Jakarta Berpatroli bersama Personel Polsek Kebayoran Baru

by -454,768 views

Jakarta – Siswa Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah 5 Jakarta kembali melaksanakan program magang profesi Polri di Polsek Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (20/12/2022).

Kegiatan siswa magang SD Muma yang diikuti siswa Kelas 5 yakni Gendis Regina Khansa Al Basori dan Bintang Patwaleandro Raksaka Kage ini memasuki hari kedua.

Adapun pendamping siswa magang tersebut adalah Ps. Kanit Babinkamtibmas Polsek Kebayoran Baru AKP Heru Fahrian dan personil Unit Sabhara Bripka Triyogo.

AKP Heru menyampaikan bahwa kegiatan siswa magang hari kedua meliputi melaksanakan olahraga ringan (jumping Jack). Dan mengikuti patroli mengelilingi titik titik / lokasi pengamanan aksi unjuk rasa di wilayah Kebayoran Baru bersama unit Sabhara (Baharkam, Kejagung, BPN, PUPR, Peruri, PLN).

“Siswa juga diperkenalkan dan dijelaskan penggunaan alat-alat kerja yang dipergunakan Kepolisian (HT, Helm, mobil, borgol, tongkat T),” ungkap AKP Heru.

Selanjutnya, kata dia, kedua siswa diperkenalkan pada marka jalan dan rambu rambu lalu lintas dan melakukan giat sambang ke Security di Pos Kamling RW 07 Kramat Pela, Lamandau.

“Siswa juga melaksanakan simulasi pengaturan lalu lintas di pertigaan jalan Lamandau, Kramat Pela,” pungkasnya.

Nampak kedua siswa sangat antusias dan mengikuti kegiatan program magang profesi Polri di Polsek Kebayoran Baru.

Untuk diketahui, kegiatan magang siswa SD Muhamadiyah 5 Kebayoran Baru dilaksanakan selama 3 Hari, dimulai Senin 19 sd 21 Desember 2022.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *