PB HMI MPO Beri Pujian 2 Tahun Jokowi-Ma’ruf, Latupono : Selalu Optimis, Tingkatkan Sinergitas

by -1,571,591 views

Jakarta – Pengurus Besar Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (PB HMI MPO) Periode 2020-2022 di bawah pimpinan Ahmad Latupono mengapresiasi kinerja pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sukses menangani pengendalian Covid-19 di tanah air serta beberapa agenda nasional.

“Tentu ini bukan pekerjaan mudah dan butuh tenaga ekstra dan kerjasama yang baik dari semua pihak. Dan kita pun patut mengapresiasi agenda-agenda nasional yang berjalan aman dan kondusif, seperti halnya perhelatan pon papua dan kerja-kerja pemerintah lainnya,” kata dia, dalam keterangannya kepada redaksi.

Ahmad pun kembali menyampaikan rasa optimisnya atas keberhasilan pemerintah yang berdampak pada perekonomian nasional secara berkala.

Ia menilai perekonomian secara nasional mulai berangsur membaik ditengah pengendalian Covid-19 yang perlahan membaik pula.

“Tentu itu berbanding lurus, ketika penanganan covid-19 sukses dilakukan oleh pemerintah maka sudah barang pasti ekonomi pun secara berkala akan mulai stabil dan kondusif,” kata Anyong akrab disapa.

Di akhir keterangannya, pria yang akrab disapa Anyong ini menyampaikan kesiapannya untuk bermitra dengan pemerintah dalam rangka perbaikan dan pemulihan pasca penyebaran virus corona tersebut.

Pemerintah, kata dia, wajib didukung demi terselenggaranya pemerintahan yang akuntabel dan profesional.

“Tentu kita secara kelembagaan di HMI MPO siap menjadi mitra kritis bagi pemerintah dalam rangka pengendalian dan pemulihan secara nasional. Pemerintah perlu dukungan secara moral untuk menuntaskan kerja-kerjanya, sehingga pemulihan nasional bisa cepat dan kondusif,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *