Kecewa Sikapi Viral Joget & Mabuk Miras di Masjid Sroyo Karanganyar, LUIS : Jangan Lengah, Tetap Jaga Kondusifitas

by -4,462 views

Surakarta – Ketua Laskar Umat Islam Surakarta (LUIS), Edi Lukito menghimbau masyarakat agar menjaga kondusifitas lingkungan tempat tinggal dan daerahnya masing-masing.

Himbauan tersebut dikeluarkan oleh Ketua LUIS, Edi Lukito terkait dengan viralnya video pemuda mabuk miras dan berjoget di Masjid Dusun Beran, Desa Sroyo, Kecamatan Jaten, Kab. Karanganyar Prov. Jawa Tengah.

“LUIS sangat prihatin dan kecewa dengan kejadian sejumlah pemuda yang mabuk minuman keras (miras) dan berjoget dangdut-an di Masjid Desa Sroyo Karanganyar, hal tersebut bukti bahwa adanya kemerosotan akhlak pemuda saat ini,” kata Edi Lukito kepada awak media, Sabtu (16/09/23).

“Namun demikian merupakan tanggung jawab kita bersama untuk menjaga kawasan kita sekalian agar menjadi aman dan tentram serta bekerjasama dengan Kepolisian dengan tidak main hakim sendiri agar Negara kita kondusif terutama menjelang Pilpres 2024” tegasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *