Baksos Mabes Polri, Bagikan Sembako Untuk Driver Online Oraski Terdampak Corona

by -3,851,315 views

JAKARTA – Pandemi Covid-19 di Indonesia sangat berdampak pada perekonomian Nasional. Semua lembaga bersatu padu mengurangi dampak ekonomi akibat virus mematikan tersebut. Guna mengurangi beban masyarakat yang terdampak virus Corona, Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) kembali menggelar aksi bakti sosial dengan membagikan paket sembilan bahan pokok (Sembako).
Pembagian Sembako ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat khususnya para driver angkutan sewa khusus (online) di tengah pandemi Corona yang melanda sejumlah wilayah DKI Jakarta.
“Kegiatan ini dalam rangka membantu meringankan beban para driver online yang terdampak langsung wabah tersebut,” terang Bowo, perwakilan Mabes Polri kepada sejumlah Media Online, Senin (18/5/2020).
Bowo menambahkan pembagian sembako tersebut sebagai wujud kebersamaan saling tolong menolong. Di samping itu, pihaknya juga mendorong adanya kesadaran untuk bersatu melawan Covid-19.
Penerimaan sembako untuk para driver online diwakili oleh Ketua DPP Organisasi Angkutan Sewa Khusus Indonesia (Oraski) Fahmi dan akan dibagikan kepada para driver sekitar 15 ribu anggotanya yang dinilai sangat membutuhkan bantuan dalam masa Pandemi Covid 19.
Pihaknya sudah mendata sekitar 1.000 anggota yang sangat terdampak karena para driver tersebut, betul- betul menggantungkan hidupnya dari pekerjaan ini. Selain itu, mereka juga kesulitan untuk membayar cicilan mobil operasionalnya.
“Kita mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian Polri yang telah memberikan bantuan sembako tersebut,” ujar Fahmi disela-sela penyerahan bantuan.
Fahmi juga menambahkan dalam menghadapi situasi saat ini pihaknya mendukung upaya pemerintah untuk bersama-sama dan bersatu melawan Covid 19 dengan disiplin melaksanakan Physikal Distancing, menggunakan Masker, rajin mencuci tangan. Dan tetap di rumah apabila tidak ada keperluan yang sangat mendesak sehingga diharapkan situasi akan segera pulih dan perekonomian akan kembali berjalan.
“Kami berharap agar paket sembako bisa bermanfaat bagi anggotanya dalam situasi pemberlakukan Pembatasan Sosial Berskala BesarĀ (PSBB) di DKI Jakarta,” kata Fahmi.
Dia melanjutkan untuk pembagian sembako kepada para driver online yang membutuhkan, pengurus Oraski akan mendistribusikan langsung sesuai data yang dimiliki dengan memprioritaskan driver yang benar-benar membutuhkan bantuan tersebut adapun teknis penyerahannya akan mengacu protokol kesehatan guna menghindari adanya kerumunan massa.
Seperti diketahui, driver online merupakan salah satu elemen masyarakat yang terimbas dampak Pandemi Covid-19 terutama untuk para driver yang menggunakan kendaraan operasional dengan cara kredit maupun sewa harian kepada pemilik kendaraan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *