Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas, IKBT : Stop Terprovokasi di Tengah Wabah Covid-19

by -3,537,258 views

JAKARTA – Ikatan Keluarga Besar Tenabang (IKBT) sebagai salah satu ormas tertua di Tanah Abang menyatakan mendukung Polri menciptakan Stabilitas Kamtibmas di tengah Pandemi Covid 19.
IKBT aware bahwa di tengah pandemi ini akan muncul pihak-pihak yang mungkin berkepentingan secara politik dengan memanfaatkan isu tertentu yang dapat meresahkan masyarakat.
Sebagaimana diketahui bahwa wilayah Tanah Abang merupakan sentra perdagangan, budaya, bisnis dan pemerintahan.
Tanah Abang merupakan jantung kota Jakarta, tentu saja kerusuhan yang pernah terjadi di Tanah Abang diharapkan tidak akan terulang kembali. Di tengah pandemi ini IKBT akan melakukan sosialisasi dan pembagian sembako kepada anggota IKBT yang merupakan warga Tanah Abang sebagai perhatian Polri dan IKBT di tengah pandemi.
IKBT menegaskan kepada seluruh anggotanya di Tanah Abang agar tidak terpengaruh statement, aksi dan kegiatan provokativ yang dilakukan oleh pihak-pihak tertentu di tengah pandemi Covid-19.
“Ormas IKBT menjadi masyarakat yang cerdas dan tidak mudah terprovokasi atau ikut ajakan orang dan kelompok yang memanfaatkan situasi. Jangan mau dipengaruhi untuk melakukan aksi dsb,” pungkas DIDI dalam statementnya yang merupakan Sekjen IKBT dan satu salah satu RW di wilayah Tanah Abang ini, Senin (18/5/2020).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *