Sekjen BIMA: Sekda Saefullah Harus Jadi Tersangka

by -4,910,937 views

MediaSiber – Sekretaris Jenderal Barisan Insan Muda (BIMA), Syarief Hidayatulloh menyerukan penolakan terhadap proyek reklamasi teluk Jakarta.

Bersama dengan beberapa elemen organisasi kemasyarakatan yang tergabung dalam Aliansi Rakyat Jakarta Tolak Reklamasi mendatangi gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk memeriksa Sekda DKI Jakarta, Saefullah lantaran diduga terlibat dalam kongkalikong ijin proyek pulau buatan itu.

“Kami meminta agar pecat Sekda Saefullah, PSPT BAPEDA, dan segera ditetapkan menjadi tersangka,” kata Syarief dalam orasinya di depan gedung lembaga antirasuah itu, Jakarta Selatan, Selasa (7/11/2017).

Walaupun diguyur hujan lebat namun dalam aksinya itu, massa yang berjumlah ratusan orang tersebut pun akhirnya diterima oleh pihak KPK untuk diterima tuntutannya.

Namun demikian, ia pun mengancam akan terus mendatangi kantor KPK jika tuntutannya tidak dipenuhi, yakni menetapkan Saefullah sebagai tersangka.
“Kami semua berjanji akan terus mendatangi KPK sampai semua ditetapkan sebagai tersangka,” pungkasnya.

Selain kepada KPK, Syarief juga mendesak kepada Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan untuk “menyikat” seluruh jajaran pegawai pemerintah provinsi DKI Jakarta, yang terlibat dalam kongkalikong dengan pengembang di proyek Reklamasi teluk Jakarta itu.

“Kami juga mendesak Gubernur DKI Jakarta untuk segera mencopot para pejabatnya yang bermain-main dengan para pengbang, seperti Agung Podomoro,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *