Ulama dan Kyai Pinggiran Rapatkan Barisan Dukung Ahok Djarot

by -1,878,641 views

Jakarta – Keberhasilan dan prestasi Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjadi Gubernur dalam menjadi pemimpin yang amanah dan tegas serta tak pernah takut melawan korupsi membuat banyak ulama, kyai, ustadz, umat muslim yang mendukungnya meski ada yang membencinya dengan alasan Suku, Agama, Ras, dan Antar Golongan (SARA).

Bahkan banyak yang masih gelap mata melihat sosok Ahok tetap buruk meski tidak dipungkiri dinilai berhasil menjadi pemimpin yang berprestasi dan ketegasannya melawan ketidakbenaran. Tak luput sorotan dari kyai-kyai pinggiran ikut memberikan dukungannya melalui deklarasi kepada Ahok-Djarot untuk tetap melanjutkan programnya di DKI Jakarta.

“Saya secara pribadi pada saat ini jelas mengambil sikap bahwa saya mendukung kinerja Ahok meski baru 2 tahun berjalan,” ungkap Ketua Umum Gerakan Santri Indonesia (GSI) Ustadz Jayadi saat disela-sela Rembuk dan silaturahmi ulama, ustadz dan Kyai bertema “Kami Muslim, Kenapa Pilih Ahok Djarot”, di Gedung Joeang 45, Menteng Jakarta Pusat, Senin (31/10/2016).

Sementara itu, Ketua Umum Garda Umat Imam Sumantri Panata Kusuma mengatakan bahwa dirinya sepakat bahwa seorang Ahok adalah kafir namun disininya dirinya menyayangkan bahwa hingga saat ini dirinya masih belum menemukan pimpinan dari kalangan muslim yang masih dianggap belum menjalankan syariatnya.

“Saya masih menemukan fenomena-fenomena korupsi, pencurian, pungli dsb. Itu masih disayangkan,” ujar Imam.

Lebih lanjut, Imam menghendaki agar Ahok tetap melanjutkan pembangunan DKI Jakarta supaya bisa tetap berjalan dan hal positif melawan ketidakadilan tetap bisa dilakukan.

“Lanjutkan pembenahan agar kali-kali di Jakarta kembali bersih, lanjutkan pembangunan DKI Jakarta. Saat ini kita sedang melakukan rapat terbatas, menyusun rencana deklarasi kyai pinggiran mendukung Ahok-Djarot,” tandasnya.

Untuk diketahui, pada 2 November 2016 nantinya bakal dilakukan deklarasi kyai-kyai pinggiran untuk mendukung Ahok-Djarot di Tugu Proklamasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *