Menuju Negara Tentram & Makmur, GPII: Ulama Berdakwahnya Harus Menyejukkan

by -1,669,153 views

Jakarta – Calon Ketua Umum Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) Nanang Qosim mempunyai mimpi dan harapan agar sinergitas komunikasi komponen ulama, santri, pemuda, ormas-ormas Islam benar-benar harus tercipta dengan baik.

Sehingga masyarakat khususnya umat Islam yang di bawah tentunya sangat mendambakan ketentraman, mendambakan ulama-ulama yang menyejukkan, dan ustadz-ustadz yang menyampaikan dakwahnya dengan sejuk.

“Kalau semuanya disampaikan dengan baik, maka keinginan-keinginan untuk mencapai negara dan bangsa yang tentram, adil dan makmur akan tercapai,” ungkap Nanang Qosim, hari ini.

Lebih lanjut, Nanang Qosim berpesan saat momentum reuni akbar 212 nantinya tetap menanamkan Islam Rahmatan Lil Alamin, damai dunia dan damai di akhirat. Selain itu, kata dia, jaga perdamaian dan ketertiban, serta tunjukkan jika Islam itu damai.

“Itulah ajaran islam yang sebenarnya. Jangan ada perpecahan,” kata dia.

Oleh karena itu, Nanang kembali menyerukan untuk menanamkan pada diri sendiri yakni hubbul wathon minal iman. Kalau sudah tumbuh rasa cintanya pada tanah air, itu koneksinya langsung ke atas cinta kepada Allah dan cinta kepada NKRI.

“Jadi tidak akan melakukan tindakan-tindakan yang merusak, tidak akan terprovokasi dan tidak akan melakukan tindakan-tindakan yang berhubungan dengan SARA. Semuanya itu ya karena cintanya itu,” tandasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *